Friday, November 18, 2016

"SESRAWUNGAN BIDADARI TUHAN"



.
"SESRAWUNGAN BIDADARI TUHAN"
.
.
TUHAN, BOLEH AKU TANYA?

Apa sumua bidadari cantik?
Apa semua bidadari baik?
Apa semua bidadari cerdas?
Apa semua bidadari lucu?
Apa semua bidadari menarik?
Apa semua bidadari nggemesi?
.
.
TUHAN, BOLEH AKU TAU?

Ketika bidadari Kau jumpakan aku
Apa rencanaMu?
Andai aku tahu apa mau Tuhanku
Betapa senang hatiku
Agar aku tidak salah laku
Tidak sakiti bidadariMu
.
.
TUHAN, PESANKAN BIDADARIMU

Ingatkanku ketika jahil
Ingatkanku ketika iseng
Ingatkanku ketika gemes
Ingatkanku ketika caper
Ingatkanku ketika bawel
Ingatkanku ketika kepo
.
.
TUHAN, MOHON JANGAN SALAHKAN AKU

Kau kirim bidadari secantik itu
Mbetik dan sering kali lucu
Jika tak kuasa kendalikan gemesku
Aku kan sesali salah dalam laku
Lalu apa solusi galauku?
Tolong Tuhan bisiki aku
.
.
TUHAN, SALAHKAH JIKA AKU .....

Sering kangen jumpainya?
Sering pandang terlalu lama?
Sering iseng menggoda?
Sering senang ketika menggandeng?
Sering gemes untuk membelai?
Sering ingin memeluknya?
.
.
TUHAN, MAAFKAN PROTESKU

Kenapa aku Kau pertemukan?
Bidadari cantik begitu menawan
Bangunkan tapaku dalam kesendirian
Masih kurangkah dosa kulakukan?
Asal tidak sakiti bidadari Tuhan
Aku rela lunasi karma derita kehidupan
.
.
TUHAN, BIMBING DAN INGATKAN AKU

Bimbing aku tak menyakitinya
Bimbing aku tak mendustainya
Bimbing aku tak melecehkannya
Ingatkan aku wanita itu bidadariMu
Ingatkan aku tak tambah dosa melulu
Ingatkan aku perbaiki karma hidupku
.
.
.
***********
.
(PUISI dari alboem kenangan, disadur dan dimodif sesuai kekinian pada Medio Oktober 2016 tapi tetap pakai kacamata jadoel, by #PPSPMCSW) ~ #PangkalanPuisiSPMC Suhindro Wibisono
.
SEKUEL #bidadariqu
.
Sumber gambar:
realita-exsen.blogspot .com
.
**********

No comments:

Post a Comment